MALAM TIRAKATAN DI KELURAHAN MUJA MUJU

Malam tirakatan 17 Agustus adalah budaya memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia dengan doa . Acara malam tirakatan 17 Agustus sendiri merupakan bagian dari rangkaian acara perayaan HUT RI yang diselenggarakan oleh masyarakat. Dalam perkembangannya malam tirakatan tidak hanya diisi dengan doa dan pembacaan sejarah perjuangan bangsa Indonesia, tetapi juga diisi dengan berbagai acara kesenian.
Di Kelurahan Muja Muju, acara Malam Tirakatan diselenggarakan di masing masing RW, bahkan di beberapa RW Malam Tirakatan diselenggarakan di tingkat RT. Berbagai ragam kesenian ditampilkan di acara ini.