SOSIALISASI KETAHANAN KELUARGA BAGI REMAJA DI KAMPUNG KELUARGA BERKUALITAS

Keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat yang terdiri dari suami istri, atau suami, istri dan anaknya, atau ayah dan anaknya, atau ibu dan anaknya. Pembangunan keluarga adalah upaya mewujudkan keluarga berkualitas yang hidup dalam lingkungan yang sehat. Keluarga berkualitas adalah keluarga yang dibentuk berdasarkan perkawinan yang sah dan bercirikan sejahtera, sehat, maju, mandiri, memiliki jumlah anak yang ideal, berwawasan ke depan, bertanggung jawab, harmonis dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

DP3AP2KB Kota Yogyakarta memberikan fasilitasi untuk pembangunan keluarga dalam upaya mewujudkan keluarga berkualitas di wilayah Kelurahan Muja Muju. Bertempat di RW 08 pada hari Jum’at  tanggal 25 Agustus 2023 diselenggarakanlah pertemuan Operasional Ketahanan Keluarga. Acara tersebut diisi dari Pusat Informasi Konseling Remaja dengan narasumber Yulia Suryani Dewi.  Dengan didampingi pendamping dari PKK Kelurahan Muja Muju, acara diikuti oleh 6 orang remaja putera dan 11 orang remaja puteri. Acara berlangsung dari pukul 18.00 WIB hingga berakhir pukul 21.00 WIB